1000 Startup Digital Peluang Bagi Kaum Milenial

oleh -217 Dilihat
oleh

SUARASULUT.COM,MANADO–Deputi Bidang Kedaulatan Maritim Kementerian Kelautan dan Perikanan RI Purnama Sadewa menyatakan, kegiatan Gerakan Nasional 1000 Startup Digital ini merupakan inkubator atau upaya pihaknya untuk menghidupkan, bahkan menjadikan banyak unicorn baru Indonesia, yang sebelumnya berdiri dan tumbuh sendiri.
“Namun dengan gerakan nasional ini, justru kita menginginkan adanya suatu gerakan yang betul-betul mendasar, dimana tumbuh unicorn yang betul-betul didesain dengan baik, sehingga kita bisa punya unicorn yang banyak dan besar dan berkelas dunia,” tandas Sadewa
Selain itu, 1000 Startup Digital ini memberikan kesempatan dan peluang bagi kaum milenial untuķ tumbuh dan menjadi besar dengan beragam bisnis kedepan dengan cara bertemu dan bertukar pikiran dengan para investor dari berbagai negara yang hadir saat ini bahkan bisa menjalin kerjasama.
“Saya optimis kedepan kaum milenial ini akan membawa perubahan, dimana awal perubahan ini kita lakukan dari tempat ini, Manado, Sulawesi Utara,” pungkas Sadewa.(wal)

Tinggalkan Balasan

No More Posts Available.

No more pages to load.