Kukuhkan Bunda Paud Kabupaten/Kota, Ini Pesan Ibu Rita Dondokambey-Tamuntuan

oleh -96 Dilihat
oleh

SUARASULUT.COM,MANADO– Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey yang diwakili oleh Kadis Pendidikan Provinsi Sulut Grace Punuh mengikuti kegiatan Pengukuhan Bunda Paud Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulut di Ruang Mapalus Kantor Gubernur.

Dalam laporannya, Kadis Grace Punuh menuturkan bahwa tujuan pengukuhan Bunda Paud agar dapat menciptakan suatu benang merah dari komitmen nasional untuk memberikan jaminan dan kepastian layanan anak usia dini yang berkualitas, berdasarkan pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 60 Tahun 2013 tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif dan Pedoman Peran Bunda Paud se-Indonesia.

Kegiatan pengukuhan Bunda Paud Kabupaten/Kota se-Sulut dilakukan langsung oleh Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan lewat pembacaan Ikrar Bunda Paud yang diikuti oleh seluruh Bunda Paud yang dikukuhkan.

Dalam sambutannya, Rita mengungkapkan bahwa dalam PP Nomor 60 Tahun 2013, diamanatkan kepada kita untuk memenuhi kebetuhan esensial anak usia dini secara utuh yang meliputi kesehatan dan gizi rangsangan pendidikan, pembinaan moral, emosional dan pengasuhan sehingga anak dapat bertumbuh dan berkembang secara optimal sesuai kelompok umur.

Selain itu, ia menjelaskan bahwa perlindungan kekerasan dan penyediaan layanan pendidikan memerlukan komitmen yang teguh dari semua elemen bangsa mulai dari orang tua, keluarga, masyarakat dan pemerintah mutlak untuk dilibatkan.

“Untuk itu Saya mengharapkan di antara sesama Bunda Paud dapat terjalin hubungan yang harmonis serta sinergitas yang baik mulai dari tingkatan nasional, provinsi sampai ke desa,” tandasnya.

Sementara itu, Gubernur Olly Dondokambey dalam sambutannya yang dibawakan oleh Kadis Pendidikan Grace Punuh mengucapkan selamat bekerja seluruh Bunda Paud Kabupaten/Kota yang telah dikukuhkan.

“Setelah dikukuhkan, semoga kepercayaan, tugas dan tanggung jawab yang diberikan mampu ditunaikan dengan baik sebagai amanah guna optimalisasi pembangunan dan perkembangan generasi bangsa Usia Dini,” ujarnya.

“Momentum ini menjadi bentuk dasar dalam kita melangkah maju demi perkembangan, perawatan dan pendidikan anak-anak kita. Saya berharap agar semua komponen maupun pemangku kepentingan dalam pendidikan anak, dapat duduk bersama untuk membuat suatu rancangan pembentukan satuan tugas atau gugus tugas Paud guna mengoptimalisasikan pembangunan perkembangan anak-anak usia dini,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, para Ketua Organisasi Wanita se-Sulut.(red)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.