Bupati FDW : 12 Oktober 2022, 42 Desa di Minsel Akan Gelar Pilhut

oleh -153 Dilihat
oleh
Bupati Minsel Franky Donny Wongkar SH.

Minsel-Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) akan menggelar Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) di tahun 2022 ini. Pelaksanaan Pemilihan Hukum Tua tahun 2022 akan diagendakan pada 12 Oktober 2022 mendatang dan diikuti oleh 42 Desa.
Hal tersebut disampaikan Bupati Minsel Franky Donny Wongkar SH (FDW) usai melaunching Pilhut Serentak pada Senin (4/7) kemarin di Aula Waleta Kantor Bupati Minsel.
“Pelaksanaan Pilhut tahun 2022 akan diagendakan pada 12 Oktober 2022 mendatang dan diikuti oleh 42 Desa,” ujarnya.
Lanjut dikatakannya, pelaksanaan Pilhut ini telah melalui berbagai tahapan-tahapan yang cukup panjang mulai dari proses penganggaran sampai tahapan lainnya.
“Namun semua itu sudah kami lewati hingga sampai sekarang, dan saat ini pelantikan Panitia Daerah dan Kecamatan Pilhut akan segera dilaksanakan. Saya berharap usai ini panitia dapat melakukan koordinasi terlebih dahulu terutama Camat-camat yang juga sebagai Panitia,” ujarnya lagi.
Bupati juga berharap Pilhut kali ini dapat berjalan dengan aman, nyaman dan sukses.
“Tujuan tersebut harus menjadi sasaran utama agar sampai terselenggaranya agenda ini tidak akan memecah gejolak di Desa.
Peran panitia disini sangat jelas, untuk dapat bekerja maksimal terutama netralitas agar terciptanya Kamtibmas di Desa masing-masing,” tandasnya.(jovan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.