SUARASULUT.COM,BOLSEL–Meningkatkan pengetahuan, kemampuan, keterampilan, sikap, dan semangat pengabdian Anggota DPRD dalam melaksanakan tugas pemerintahan daerah dalam kerangkan NKRI, bertempat disalahsatu hotel ternama di Kota Manado, 20 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolsel, mengikuti Pendidikan dan Pelatihan orientasi dan pendalaman anggota DPRD.
Kegiatannya berlangsung selama empat hari ini dibuka Gubernur Sulut Olly Dondokambey diwakili Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Edison Humiang. Kegiatan diawali laporan ketua panitia Jahja Rondonuwu.
Jahja mengatakan, orientasi bertujuan meningkatkan pengetahuan, kemampuan, ketrampilan, sikap, dan semangat pengabdian Anggota DPRD dalam melaksanakan tugas pemerintahan daerah dalam kerangkan NKRI.
“Kegiatan orientasi ini akan berlangsung selama 3 hari dengan 7 pemateri, dan diikuti 20 peserta. Usai pelaksaan orientasi, semua peserta akan mendapatkan sertifikat orientasi dikeluarkan BPSDM Provinsi dengan nomor registrasi dari BPSDM Kemendagri,” tegas Rondonuwu.
Asisten I Pemprov Sulut Edison Humiang atas nama gubernur mengatakan, Anggota DPRD Harus memahami fungsi dan tugas DPRD.
Selain itu, anggota legislatif diminta harus dekat dengan masyarakat. Ada beberapa hal penting yang harus dipahami anggota DPRD.
Yang pertama, DPRD harus benar-benar paham tugas, wewenang, dan fungsi DPRD, kedua, DPRD Bolsel periode 2019-2024 disarankan untuk membentuk peraturan atau pedoman pokok yang dapat menguatkan posisi DPRD dalam menjalankan tugas dan wewenangnya, termasuk fungsi pengawasan secara optimal, ketiga, DPRD disarankan untuk membuka atau menyediakan wadah komunikasi yang setiap saat dapat diakses secara mudah, murah, dan luas oleh masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan informasi kepada DPRD.
“Selain itu, mengingat DPRD terdiri dari individu-individu dengan beragam latar belakang, maka untuk memperkuat fungsi pengawasan perlu dilakukan kegiatan oreintasi.
Diharapkan melalui kegiatan ini, kinerja DPRD Bolsel berhasil mendukung visi dan misi pemerintah kabupaten, serta pemerintah provinsi, demi kemajuan daerah dan terwujudnya kesejahteraan rakyat,” kata Edison.(adv/hamka)