Pengukuhan Pengurus MUI Bitung, Simak Harapan Wali Kota Maurit

oleh -2583 Dilihat

Bitung–Wali Kota Bitung Ir. Maurits Mantiri M.M menghadiri Pengukuhan dan Taaruf Pengurus Majelis Ulama Indonesia Kota Bitung Periode 2022-2027 yang bertempat di Ruang S.H Sarundajang.

Kegiatan ini mengangkat tema “revitalisasi peran majelis ulama indonesia sebagai mitra pemerintah dalam mengemban amana umat menuju menuju bitung maju, hebat dan sejahtera”

Pengukuhan Majelis Ulama Indonesia Kota Bitung periode 2022-2027 dipimpin oleh koordinator wilayah MUI Bitung-Minut Provinsi Sulawesi Utara Hi.Drs.Kudrat Dukalang M.Pd.

Dalam sambutan wali kota menyampaikan sebagai mitra kerja Pemerintah Kota Bitung, pesan agar MUI Kota Bitung dapat menjadi pengayom masyarakat serta menjalin kerjasama yang erat dengan pemerintah dalam membina umat. serta mengajak kita semua untuk menjaga keariafan lokal yang ada, toleransi kerukunan umat beragama di kota bitung. sehingga dapat memberikan kedamaian dan keharmonisan, bekerja dengan cinta dan jauhkan kebencian.

Sementara itu Ketua umum MUI kota bitung yang baru di lantik, Drs. KH. Abdul Rahman Kaluku menyampaikan akan mendukung setiap program pemerintah yang ada. Dia juga menyampaikan terima kasih kepada wali kota dan wakil wali kota, pemerintah kota bitung yang selalu membantu MUI selama ini. Turut hadir dalam kegiatan forum koordinasi pimpinan daerah.***