Rutan Manado Kembali Masuk TPS Lokasi Khusus Pemilu 2024

oleh -83 Dilihat
oleh

Manado-Ajang Pesta Demokrasi sudah semakin dekat. Komisi Pemilihan Umum (KPU) terus berbenah mempersiapkan segala sesuatunya untuk menyukseskan hajatan nasional itu, termasuk memaksimalkan lokasi-lokasi yang akan menjadi Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilu 2024. Tidak terkecuali TPS di Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Manado yang kembali terakomodir di KPU Minahasa.

Dan seperti edisi Pemilu sebelumnya, Rutan Manado juga tetap dipercayakan menjadi TPS Lokasi Khusus. Tempat-tempat tertentu lainnya yang sama seperti Rutan Manado adalah Lapas Tondano dan Kelurahan Tataaran Patar.

Kepastian itu diutarakan Plh Ka Rutan Manado, Wahyono yang bersama perwakilan Lapas Tondano dan perangkat Kelurahan Tataaran Patar ambil bagian dalam Rapat Koordinasi Penyusunan Daftar Pemilih Lokasi Khusus pada Pemilihan Umum Tahun 2024 di Kantor KPU Minahasa, Jumat (15/3). Kemudian dilanjutkan dengan Pendandatangan Berita Acara oleh KPU dengan pihak terundang, disaksikan Ketua Bawaslu Minahasa.

Menurut Wahyono yang sehari-hari adalah Kasubsi Pelayanan Tahanan Rutan Manado, momen yang diprakarsai langsung KPU Minahasa itu selain untuk menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024, juga untuk mengakomodir hak-hak Warga Binaan dalam ajang Pesta Demokrasi 2024 dapat terpenuhi.(wal/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.