SUARASULUT.COM,MANADO– Inilah kalimat layak untuk Gubernur Sulut, Olly Dondokambey. Selamat atas Terpilihnya sebagai salah satu Ketua dalam Majelis Pekerja Harian PGI Persekutuan Gereja-Gereja di Indonesia periode 2019-2024 dalam Sidang Raya PGI XVII di Sumba.
Orang nomor satu di Sulut ini, terpilih secara aklamasi unsur Ketua PGI dari non pendeta dalam Sidang Raya XVII PGI yang hingga berita ini diturunkan masih berlangsung di Pantai Ruru Kambera, Sumba Timur, NTT.
“Gubernur Olly Dondokambey terpilih secara aklamasi salah satu unsur Ketua PGI,” aku Kadis Diskominfo SulutJetty Pulu.
Sejauh ini struktur telah terpilih
Majelis Pekerja Harian (MPH) PGI periode 2019-2024, Ketua Umum Pdt Gomar Gultom, Ketua I (unsur non pendeta) Pnt Olly Dondokambey SE (GMIM), Ketua II Pdt Bambang Wijayanto (GKPB), Ketua III Pdt Lintje Pellu STh (GMIT), Ketua IV Pdt Alfrets Samani STh (GKS), Sekretaris Umum Pdt Jacky Patti, Wakil Sekretaris Umum Pdt Krisye Gosal STh, dan Wakil Bendahara Pdt Arie Moningka STh.
Pdt Gomar Gultom merupakan pendeta asal Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) ini sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Umum PGI Periode 2014-2019.
Juga, sebelumnya, Gomar pernah menjabat sebagai Wakil Sekum PGI dan Sekretaris Eksekutif PGI.(wal)